Catatan Terbaru :
Home » , » Melaluinya Pula Murka Dihindarkan

Melaluinya Pula Murka Dihindarkan

بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم

"Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku ( Tidak mau berdo'a ) akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina."

Doa adalah jalan keselamatan, tangga pengantar dan sesuatu yang dituntut oleh orang-orang yang berpengetahuan khususnya pengetahuan keagamaan, kendaraan orang-orang shalih, tempat berlindung bagi kaum yang terzalimi dan tertindas, melalui doa nikmat diturunkan dan melaluinya pula murka dihindarkan.

Doa adalah obat yang paling mujarab, ia ibarat musuh bagi penyakit, ia senantiasa melawan, menhilangkan atau meringankannya, Alangkah besar kebutuhan para hamba Allah akan do'a dan berdo'a, karena seorang muslim tidak akan pernah bisa lepas dari kebutuhan akan doa dalam setiap situasi dan kondisinya, hal tersebut adalah juga merupakan satu bentuk kelemahan kita dan atau ketidakmampuan kita dalam menghadapi segala persoalan didunia ini, karena diatas semua apa yang terjadi, Allah lah yang Maha Berkuasa.

Begitu Besar dan utama kedudukan doa, yang mana seyogyanyalah  bagi seorang muslim yang beriman untuk mengetahui keutamaan-keutamaan dan adab-adab doa, yang kita lakukan pada saat kita memohon kepada Allah Subhanahu Wata'ala agar menerima doa dan amal soleh kita. selain itu ada juga waktu waktu tertentu yang mana kita sangat dianjurkan untuk berdo'a dan waktu - waktu tertentu yang mana kita bisa mengambil manfaat dan kesempatan untuk berdo'a agar mudah dan lekas dikabulkan.

Selain manfaat , keutamaan , adab dan waktu - waktu yang dikhususkan untuk berdo'a ada juga larangan yang harus dihindari agar do'a kita senantiasa dikabulkan. 

Mengapa berdoa? Apa gunanya berdoa ? kapan kita harus berdo'a ? apa saja syarat - syarat agar do'a kita dikabulkan ? apakah ada waktu dan tempat yang khusus / dikhususkan untuk berdo'a ? dan berbagai macam persoalan berkaitan dengan do'a , insya Allah akan admin tuliskan dan catatkan diblog sederhana dan alakadarnya ini. semoga dan semoga Allah Subhanahu Wata'ala masih memberikan kesempatan , kesehatan dan umur yang cukup sehingga nantinya catatan admin dihalaman ini bisa terselesaikan. 

Tak lupa semoga Allah Subhanahu Wata'ala senantiasa membimbing dan mengarahkan admin serta melimpahkan Rahmat , taufiq dan hidayah Nya, sehingga catatan ini nantinya dapat memberikan sesuatu yang sangat berguna dan bermanfaat bagi diri admin khususnya dan bagi pembaca blog pada umumnya. 

Akhir dari catatan : 

إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ

اهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيمَ

صِرَاطَ الَّذِينَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوبِ عَلَيْهِمْ وَلا الضَّالِّينَ

Aamiin , Aamiin , Ya Rabbal 'Alamiin
Share this article :

+ comments + 1 comment

May 16, 2012 at 8:08 PM

Aamiin , Ya Rabbal 'Alamiin

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Followers

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Sholat Do'a dan Dzikir - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger