Catatan Terbaru :
Home » , , , » Doa Untuk Para Pemimpin

Doa Untuk Para Pemimpin

بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم

“Ya Allah, barangsiapa yang bertugas mengurus urusan umatku, lalu dia menyusahkan mereka, maka susahkanlah dia, dan barangsiapa yang bertugas mengurus urusan umatku, lalu dia mengasihi mereka, maka kasihilah dia” (HR. Muslim).


Alhamdulillah telah terpilih (sejumlah) pemimpin negeri. Suatu prestasi besar, terutama bila memikirkan suatu keadaan umat yang tanpa pemimpin. Siapapun orangnya, mereka adalah orang-orang yang bertanggungjawab terhadap rakyat banyak.

Sungguh menjadi pemimpin itu suatu tugas sekaligus beban yang tak ringan. Karena itulah, siapapun perlu membantu dan mendoakannya agar diberi kekuatan oleh Yang Maha Kuasa sehingga dapat menjalankan tugasnya dengan baik.

Mendoakan pemimpin termasuk perbuatan orang-orang yang berhati mulia. Sebagaimana dalam hadits di atas, Rasulullah juga turut mendoakan kebaikan terhadap pemimpin-pemimpin umatnya.

Apalagi baiknya pemimpin tidak akan mungkin dinikmati sendiri. Kebaikannya akan berdampak terhadap nasib rakyat yang dipimpin, baik dalam jumlah besar maupun dalam jumlah kecil. Sekurang-kurangnya dampak terhadap keamanan negeri.

Apalagi setiap orang memiliki kewajiban untuk taat kepada pemimpin, meskipun yang berasal dari hamba sahaya. Ketaatan terhadap pemimpin yang tak bermaksiat kepada Allah adalah bagian dari upaya diri kita sendiri dalam membantu menciptakan keamanan negeri sekaligus memberi ruang bagi kemajuan umat.

Dengan demikian, mendoakan pemimpin termasuk upaya mulia yang memiliki kebaikan berlipat ganda. Karena itu, ambillah kesempatan untuk beramai-ramai mendoakannya, apalagi kita tidak tahu doa siapa yang akan terkabul.

Sumber aceh tribun news
Share this article :

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Followers

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Sholat Do'a dan Dzikir - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger